Ceritanya saya mendapat kesempatan untuk melaksanakan kerja praktik di sebuah tambang nickel di tengah pulau sulawesi, tepatnya di Soroako - Sulawesi Selatan. Tambang nickel itu dikelola oleh sebuah perusahaan milik Brazil bernama PT Vale Indonesia Tbk.
Tanpa persiapan materi yang mumpuni, saya nekat berangkat dari Jogja dengan hanya berbekal sebuah buku Elemen Mesin karangan Pak Sularso. Memang nekat itu namanya. Yang ada di pikiran saya waktu itu adalah melakukan inspeksi langsung ke lapangan dan melihat perawatan alat-alat berat yang keren itu.
Ya kembali lagi ternyata espektasi saya agak berbeda dengan kenyataan dilapangan. Dan sayapun ditempatkan di Central Engineering Dept. bagian Mechanical/ Civil Division. Departemen ini seperti sebuah departemen konsultan yang menangani semua permintaan pembuatan/ instalasi sistem tertentu yang ada hubungannya dengan engineering. Misal kita diminta untuk membuat sebuah jaringan pipa yang mengalirkan air dari satu tempat ke tempat lain. Kebetulan proyek yang saya dapatkan kemarin berkutat dengan masalah fluida. Dari sini dapat disimpulkan pula selama kerja praktik, satu-satunya buku yang saya bawa dari Jogja mengenai elemen mesin tidak berguna sama sekali.
Fortunately, engineer-engineer di kantor berbaik hati memberikan materi-materi yang membantu saya mengingat kembali dan menjadi seorang yang bisa sok tahu di bidang fluida. Minimal bisa nyambunglah kalau diajak bicara masalah fluida dan temannya.
Selama KP kemarin, saya diperbantukan di dua proyek. Satu proyek community development PT Vale untuk membuat jaringan pipa yang mendistribusikan air ke enam desa. Proyek yang lain adalah sesuatu yang paling penting jika kita menginginkan rumah dengan kualitas lingkungan dan kesehatan yang baik. Namanya sewage lift pump, proyek yang bertujuan untuk mentransportasikan sewage dari keluaran menuju penampungan selanjutnya. Apakah sewage itu?? Sewage adalah fluida toilet dari yang cair, setengah kental sampai yang “keras”. Kebetulan kedua proyek di atas berada di luar process plant area, mungkin pertimbangan mahasiswa pemula mungkin ya. Dan singkat cerita saya selesai membuat laporannya.
Secara umum banyak pelajaran yang saya dapat dari KP kemarin. Pelajaran-pelajaran itu dari yang sifatnya soft hingga hard skill. Untuk sharing saya coba simpulkan beberapa pelajaran yang semoga bisa jadi pelajaran buat kita semua :
1. Belajar setiap hari. Apapun.
2. Beranilah berbicara dan berani berinisiatif.
3. Kuat mental, karena hidup tidak semulus jalan tol.
4. Selama memungkinkan, nikmati kebebasan.
5. Indonesia itu memang indah.
Supaya lengkap, saya coba tampilkan beberapa foto-foto dokumentasi KP saya di PT Vale Indonesia :
CAT 777 (versi terkecil di variannya). Lumayan menganga.. |
Salah satu lokasi tambang. Juga lumayan menganga.. |
mengantre diisi |
Embun pagi, setiap pagi, setiap hari |
Community Development Vale, lokasi instalasi Scnd Tank |
Jemputan wong edan.. |
Dryer Area |
buruh |
wild process plant |
furnace sip sip, pose pose.. |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar