Jumat, 11 November 2011

Meja Sederhana dari Tongkat dan Tali

Bukan mengenai pandangan, renungan, pemikiran. Namun mengenai cara membuat meja dengan tali dan tongkat.

Sebagai pembuka saja, pionering atau dalam bahasa Inggrisnya pioneering adalah seni/ cara kita membangun suatu bentuk bangunan sederhana dengan bantuan alat sederhana pula berupa tongkat, tali, pasak, dll ( definisi menurut Saya ).

Kali ini saya akan sedikit menjelaskan cara membuat meja sederhana dengan menggunakan tongkat dan tali. 
Supaya sama-sama mendapat gambaran yang jelas, saya coba memberi gambaran bentuk meja dengan teknik pionering. 


Ikatan yang digunakan :
> Ikatan Palang
> Ikatan Kaki Tiga
> Ikatan Kaki Empat

Bentuk 1 : 
Gambar 1 ( Kaki Tiga Simpel )
Bentuk 1 ini menggunakan kaki tiga biasa, cara membuat kaki tiga bisa dilihat di sini. Luas meja yang diinginkan tergantung panjang tongkat untuk membuat kaki tiga, makin panjang tongkat yang digunakan makin luas juga meja yang kita dapat. Setelah kaki tiga selesai, kita buat dudukan meja dengan menambahkan tongkat pada sisi kaki tiga ( diikat palang ).
Untuk mejanya sendiri gambar diatas menggunakan tongkat pendek yang disusun dan diikat hingga memenuhi/ membentuk sebuah meja, supaya lebih simpel bentuk ini langsung bisa diganti dengan papan atau triplek yang disesuaikan bentuknya ( langsung diletakkan di permukaan meja ). 

Bentuk 2 : 
Bentuk 2 ( Kaki Empat )
Bentuk 2 ini cara pembuatannya kurang lebih sama dengan meja kaki tiga simpel sebelumnya. Hanya saja kita menggunakan kaki empat sebagai rangka meja. Cara membuat kaki empat sendiri sangat mudah, seperti cara membuat kaki tiga, tinggal menambahkan satu tongkat lagi ketika mengikatnya. 
Gambar bentuk 2 bisa kita modifikasi seperti gambar diatas, yaitu kita bisa menambahkan kursi duduk di tepi/ sisi kaki empat kita. Mejanya sendiri sama seperti sebelumnya susunan tongkat dapat kita ganti dengan papan atau triplek yang langsung kita letakkan di ikatan palang yang kita buat.

Bentuk 3 :
Gambar 3 ( Meja Untuk Banyak Orang )
Nah bentuk yang terakhir ini juga sangat sederhana. Kita tinggal membuat dua buah bentuk kaki tiga lalu kita buat rangka meja dengan menghubungkan dua kaki tiga tadi dengan tongkat yang panjang ( diikat palang ). 
Mejanya sendiri sama seperti sebelumnya, kita bisa mengganti susunan tongkat dengan papan/ triplek.

Tambahan : Kalau kita ingin membuat meja yang besar, maka makin panjang pula tongkat yang kita perlukan.
sekian_kdn

4 komentar: